Viral Video Paspampres di London, Asintel Tegaskan: Pengamanan Presiden Prabowo Sesuai SOP, Tak Ada Pelanggaran

oleh
banner 468x60

SUARASMR.NEWS – Jagat media sosial sempat dihebohkan dengan beredarnya sebuah video yang menampilkan aksi seorang anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) saat menjalankan tugas pengamanan Presiden RI Prabowo Subianto di London, Inggris.

Dalam rekaman tersebut, tampak anggota Paspampres mendapat protes dari sejumlah warga setempat ketika proses sterilisasi lokasi dilakukan.

banner 719x1003

Menanggapi viralnya video tersebut, Asisten Intelijen Komandan Paspampres (Asintel Danpaspampres) Kolonel Infanteri Mulyo Junaidi akhirnya angkat bicara.

Ia menegaskan bahwa tindakan anggota Paspampres dalam video tersebut telah sesuai dengan standar prosedur operasional (SOP) yang berlaku.

“Sehubungan dengan beredarnya konten footage di media sosial terkait anggota Paspampres yang sedang menjalankan tugas di London, setelah melalui investigasi mendalam, dapat kami sampaikan bahwa yang bersangkutan telah menjalankan tugas pengamanan Kepala Negara sesuai SOP,” tegas Kolonel Mulyo.

Menurutnya, Paspampres telah melakukan pengecekan menyeluruh serta pendalaman keterangan langsung dari anggota yang bersangkutan. Hasilnya, seluruh tindakan dan ucapan dinilai proporsional, profesional, dan sesuai prosedur pengamanan internasional.

Dalam tayangan video yang viral itu, anggota Paspampres tampak merespons protes warga dengan sikap tenang, bahkan disertai senyuman, sebelum akhirnya meninggalkan lokasi tanpa memicu eskalasi situasi.

banner 484x341

“Respons anggota kami dilakukan secara humanis dan tetap mengedepankan tugas utama, yakni memastikan keselamatan Kepala Negara,” lanjut Mulyo.

Ia pun menyampaikan apresiasi atas perhatian publik sekaligus menegaskan komitmen Paspampres dalam menjalankan tugas negara.

“Paspampres berterima kasih atas perhatian masyarakat dan terus berkomitmen menjamin keselamatan Presiden sesuai ketentuan perundang-undangan,” pungkasnya.

Sebagai informasi, dalam setiap lawatan luar negeri, Presiden RI selalu mendapatkan pengamanan ketat dari Paspampres, khususnya Grup A, sesuai amanat undang-undang.

Paspampres sendiri merupakan badan pelaksana pusat (Balakpus) TNI yang beranggotakan prajurit-prajurit elite terbaik dari tiga matra TNI.

Baca Juga :  Presiden Prancis Emmanuel Macron Kagumi Terhadap Keindahan Candi Borobudur

Satuan ini dihuni personel pilihan dari Kopassus TNI AD, Denjaka TNI AL, hingga Satbravo 90 TNI AU, dengan tugas utama memberikan perlindungan fisik jarak dekat kepada Presiden dan Wakil Presiden beserta keluarga inti.

Tak hanya itu, Paspampres juga bertanggung jawab atas pengamanan mantan Presiden dan Wakil Presiden, serta tamu negara setingkat kepala negara atau kepala pemerintahan.

Paspampres terbagi dalam empat grup strategis:

● Grup A, pengamanan Presiden RI dan keluarga, saat ini dipimpin Kolonel Inf. Farid Yudho Dwi Leksono.

● Grup B, bertugas mengamankan Wakil Presiden RI.

● Grup C, fokus pada pengamanan tamu negara, membawahi Yonwalprotneg, Skadron Kavaleri Panser, Detasemen Musik Militer, dan unit pendukung lainnya.

● Grup D, dibentuk tahun 2014, bertugas mengawal Presiden dan Wakil Presiden purnatugas.

Dengan klarifikasi resmi ini, Paspampres menegaskan bahwa pengamanan Presiden Prabowo di London berjalan profesional, terukur, dan sesuai standar internasional, sekaligus menepis berbagai spekulasi liar yang beredar di ruang publik. (red/hil)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *