Paket Ramadhan Berbuka Puasa di Sarila Hotel Solo, Ramah dan Hemat 

oleh -161 Dilihat
banner 468x60

SUARASMR.NEWS – Bulan Ramadhan, bulan penuh berkah dan ampunan, adalah waktu istimewa bagi umat Muslim. Selain meningkatkan ketaqwaan, Ramadhan juga menjadi momen berharga untuk mempererat silaturahmi dan berbagi kebahagiaan bersama keluarga dan sahabat.

Sarila Hotel Solo memahami hal ini dan menghadirkan “Ramadhan Rahmat”, sebuah paket istimewa untuk melengkapi momen berbuka puasa Anda.

banner 719x1003

Nikmati sajian “All You Can Eat” seharga Rp 55.000,- nett/pax (10 pax free 1 pax). Hidangan berbuka puasa khas Nusantara yang lengkap, mulai dari takjil, hidangan pembuka, utama, hingga penutup, siap memanjakan lidah Anda. Ingin momen yang lebih privat?

Sarila Hotel Solo juga menyediakan paket Private Iftar untuk minimal 40 orang. Lebih menarik lagi, setiap reservasi minimal 25 pax (kelipatan) akan mendapatkan kupon undian voucher kamar, dengan syarat mengikuti akun media sosial Sarila Hotel Solo.

Bagi Anda yang ingin menghabiskan Ramadhan dengan menginap, tersedia paket “ROOMadhon”. Dengan harga Rp 260.000,-, Anda sudah bisa menikmati kamar tipe Superior dan berbuka puasa “All You Can Eat” untuk dua orang. Paket “Ramadhan Rahmat” dan “ROOMadhon” tersedia sepanjang Ramadhan 1446 H/2025 M.

Tak hanya Ramadhan, Sarila Hotel Solo juga menawarkan paket “Syahal bi’”, paket Syawalan dan Halal bi Halal seharga Rp 65.000,-/pax. Rasakan kelezatan hidangan Nusantara dan rayakan silaturahmi bersama keluarga, rekan kerja, atau komunitas Anda.

Sarila Hotel Solo menawarkan lebih dari sekadar hidangan, mereka menawarkan pengalaman Ramadhan yang berkesan, penuh kehangatan, dan mempererat tali silaturahmi. Mari sambut Ramadhan dengan penuh sukacita dan berbagi kebahagiaan di Sarila Hotel Solo. (red/chandra)

banner 484x341
banner 336x280
Baca Juga :  Tax Award 2024 Apresiasi untuk Wajib Pajak Kabupaten Tulungagung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *