Sri Sultan Hamengku BuwonoX: Indonesia di Tengah Pergeseran Geopolitik

oleh -872 Dilihat
banner 468x60

SUARASMR.NEWS – Sri Sultan Hamengku Buwono X, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta menekankan pentingnya pemahaman geopolitik dan geostrategi bagi bangsa Indonesia dalam menghadapi tantangan global.

Sri Sultan menyampaikan hal ini dalam Simposium Arkipelagis di Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, di mana Sri Sultan juga menjelaskan pergeseran pusat perkembangan dunia dari Mediterania dan Atlantik ke kawasan Indo-Pasifik.

banner 719x1003

Pergeseran ini telah memicu berbagai negara di sekitar Samudera Hindia untuk menyusun strategi, baik secara bilateral maupun multilateral. Tiongkok, Jepang, dan Amerika Serikat, misalnya, telah meluncurkan strategi masing-masing untuk memperkuat pengaruh mereka di kawasan ini.

Indonesia, dengan posisinya yang strategis sebagai persilangan jalur perdagangan dan budaya, kembali menjadi titik fokus. Sultan HB X mengingatkan bahwa Indonesia telah berusaha menempatkan diri sebagai Poros Maritim Dunia, memanfaatkan potensi maritimnya untuk kemajuan bangsa.

“Bangsa Indonesia harus memiliki pemahaman tentang geopolitik dan geostrategi. Tujuannya adalah untuk menggugah wawasan, dalam usaha mengeksplorasi jati diri bangsa,” ujarnya, Selasa (28/1/2025).

Namun, dalam menghadapi peluang dan tantangan global, Sultan HB X juga mengingatkan pentingnya menerapkan “Bhinneka Tunggal Ika” sebagai strategi kebudayaan yang diimplementasikan dalam kebijakan publik

Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta ini juga menekankan bahwa sejarah telah membuktikan bahwa hidup dalam multikulturalisme yang toleran dan saling menghargai dapat menjadi sumber kemajuan.

banner 484x341

“Indonesia sendiri, telah berusaha menempatkan diri sebagai Poros Maritim Dunia. Sejarah juga menunjukkan, proses integrasi berbagai budaya dan bangsa, adalah keniscayaan dalam sejarah Nusantara,” jelas Sri Sultan.

Pernyataan Sri Sultan HB X mengingatkan anak bangsa bahwa pemahaman geopolitik dan geostrategi bukan hanya penting bagi para pemimpin, tetapi juga bagi seluruh rakyat Indonesia.

Dengan memahami posisi strategis Indonesia di dunia, kita dapat lebih siap menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang yang ada untuk kemajuan bangsa. (red/adib)

banner 336x280
Baca Juga :  Keadilan Untuk WSK, Korban Kekejaman Ulung Adventus Warga Trenggalek 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *